Kekurangan mereka, Sumber Motivasi untuk kita

0
Pernahkah kita melihat seseorang dengan keterbatasan yang dimilikinya,  menjadi seorang yang bermanfaat untuk sesama?
Pernahkah kita melihat orang yang memiliki fisik yang sempurna, menjadi seorang peminta-minta ?
Pernahkah kita melihat, seorang yang memiliki keterbatasan fisik bisa melakukan hal yang mungkin mustahil dapat kita lakukan?
Pernahkah kita melihat, seseorang  yang memiliki keterbatasan mental bisa menebarkan banyak manfaat untuk sesama daripada kita saat ini?

Mungkin, begitulah mereka. Seseorang yang dalam pandangan manusia memiliki banyak kekurangan, tetapi sejatinya memiliki potensi yang bisa dioptimalkan.

Seperti mereka ini :


 Habibie Afsyah, seorang master internet marketing



Nick Vujicic, seorang motivator internasional



 Hee Ah Lee, Pianis yang hanya memiliki 4 jari

Itulah beberapa orang yang mampu mendobrak segala keterbatasan yang mereka miliki. Jika mereka bisa, bagaimana dengan kita?

Apakah kita akan terus menerus meratapi nasib yang kita alami saat ini, ataukah bangkit untuk berubah ?

Karena sesungguhnya Allah telah menciptakan manusia dalam bentuk sebaik-baiknya, tentu ada banyak hal yang bisa kita lakukan. Dengan mengoptimalkan apa yang bisa kita lakukan, berusaha dan terus berjuang.

Semoga Allah memberikan kekuatan untuk kita semua berproses ke arah yang lebih baik. Amin


Tags

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top