Dinas Pendidikan Kabupaten Intan Jaya Salurkan Bantuan Seragam di Beberapa Sekolah di Sugapa

0

 

(Dinas Pendidikan Kabupaten Intan Jaya Salurkan Bantuan Seragam di SMP Negeri Sugapa)

Intan Jaya, Dalam rangka mengawali tahun ajaran baru, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Intan Jaya menyalurkan bantuan seragam sekolah di Sugapa, Intan Jaya, Selasa (02/08/2022).

Bantuan tersebut langsung diberikan oleh Kepala Dinas Pendidikan Intan Jaya, Apolos Bagau,ST., di sekolah SMP Negeri 1 Sugapa dan SMP YPPK Bilogai sebagai wujud kepedulian terhadap pendidikan anak di Intan Jaya.

Saya (Apolos Bagau ) berikan seragam dan jaket sekolah hanya untuk SMP yang ada di Sugapa, karena keterbatasan dana sehingga untuk sekolah-sekolah yang lain akan dibantu kemudian hari, kata Apolos.

Ia juga menambahkan bahwa bantuan ini sebagai wujud kepedulian dan memotivasi anak sekolah agar tetap belajar.

“Dengan bantuan ini diharapkan kepada semua siswa agar tetap tekun dalam belajar,karena anak sekolah adalah generasi emas daerah dan bangsa.juga kepada guru-guru,agar tidak meninggalkan tempat tugas,semangat dalam mengapdi terutama pada tahun ajaran baru ini”, ujar Bagau,yang juga mantan Kepala Dinas PU kabupaten Intan Jaya.

Himbauan juga disampaikan oleh Apolos Bagau selaku Kepala Dinas Pendidikan untuk guru-guru agar kembali bertugas di sekolah masing-masing.

“Saya sudah perintahkan secara lisan maupun tertulis (surat resmi) supaya bapak/ibu guru ASN maupun honorel yang masih di kota untuk segera kembali bertugas di intan jaya.Sebelumnya sudah melayangkan surat perintah beberapa kali,” perintahnya.

Selaku kepala OPD di lingkungan dinas pendidikan,menghimbau juga agar seluruh ASN maupun honorer yang berada di bawah naungannya yang masih di kota untuk naik ke Intan jaya mengikuti apel 17 Agustus bersama di Sugapa. (ukc)

Tags

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top